Header Ads

Bangka Tengah Kembangkan Budidaya Ikan Air Tawar

Kabupaten Bangka Tengah, Provinsi Bangka Belitung, mengembangkan budidaya ikan air tawar seiring dengan mulai tingginya tingkat konsumsi masyarakat setempat.

"Sekarang masyarakat sudah mulai terbiasa mengonsumsi ikan air tawar, ini memiliki prospek untuk dikembangkan ke depannya," kata Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Bangka Tengah Dedy Muchdayat di Koba, Senin.

Ia menjelaskan, upaya budidaya ikan air tawar tersebut dapat dilakukan dengan mengoptimalkan fungsi balai benih ikan (BBI) dan unit pembenihan rakyat yang mulai banyak saat ini.

"Kami pada prinsipnya terus mendorong masyarakat untuk menggalakkan pembudidayaan ikan air tawar dengan melakukan penyuluhan dan penyaluran bibit," ujarnya.

Menurut dia, jenis ikan air tawar yang memiliki prospek untuk dikembangkan yaitu ikan lele, nila, gurami, baung dan bawal.
"Memang belum semua masyarakat yang gemar mengonsumsi ikan air tawar atau kalah dengan tingkat kebutuhan warga terhadap ikan laut, namun bisa meningkat seiring banyaknya pembudidayaan ikan air tawar," ujarnya.

Ia menjelaskan, produksi ikan air tawar terus meningkat setiap tahun dan itu menunjukkan bahwa masyarakat mulai menggalakkan pembudidayaan ikan air tawar.

Pada 2013 tercatat produksi ikan air tawar 612 ton dari balai benih ikan dan dari 20 unit pembenihan rakyat dan pada 2014 kata dia tentu produksinya meningkat.

"Kami juga berupaya mendorong masyarakat mengonsumsinya seperti menggelar lomba masak aneka jenis ikan air tawar," ujarnya.

Selain itu juga membuat industri pengolahaan berbahan baku ikan air tawar misalnya abon lele yang juga diminati konsumen.

"Saya yakin dengan menekuni pembudidayaan ikan air tawar, bisa menjadi usaha alternatif bagi masyarakat untuk meningkatkan ekonomi keluarga," katanya. (antara)
Powered by Blogger.